- November 24, 2020
- Posted by: Hasan
- Categories: Bahan, Tips & Tricks
Hampir setiap orang punya koleksi jenis model kaos yang menghiasi lemari pakaian. Alasan utamanya karena baju jenis kaos sangat nyaman dipakai, apalagi kalau dibuat dari bahan super halus dan lembut. Mau menambah koleksi Anda? Pastikan tahu model terbarunya untuk wanita dan pria, sekaligus trik mix and match agar cocok dipakai untuk aktivitas apapun.
Dahulu, pakaian ini dipakai oleh tentara Amerika tahun 1890an saat terjadi perang Amerika melawan Spanyol. Posisinya sebagai baju dalaman dari pakaian tentara Amerika kala itu, warnanya hanya putih saja. Di dunia fashion, kaos dipopulerkan sejak tahun 1950 an dan berkembang hingga saat ini dengan berbagai model kekinian.
Jenis Model Kaos Untuk Wanita
Walaupun trend fashion wanita terus berputar, tapi eksistensi kaos sebagai salah satu pakaian ternyaman belum tergantikan. Buktinya, terus hadir model kaos yang update sesuai perkembangan zaman. Mau tahu apa saja modelnya?
- Scoop-Neck
Bagian lehernya dibuat lebih rendah sehingga sebagian dada atas agak terlihat. Kaos model ini memberikan kesan sensual, apalagi jika memilih warna netral dengan bagian bawah dibuat panjang hingga bahu.
- Long Sleeve
Biasa juga disebut model kaos lengan panjang, memang mirip dengan sweater tapi bahannya lebih tipis dan nyaman. Banyak wanita yang menggunakannya, saat acara santai bahkan acara formal.
Baca juga : Bahan Kain Untuk Kemeja dan Kaos, Nyaman dan Tahan Lama
- Cap Sleeve
Kaos model ini kebanyakan dipakai wanita, untuk berolahraga karena mampu memberikan kenyamanan pada area tangan hingga bahu. Lengannya yang berbentuk siku dan hanya sebatas bahu, memberikan kesan tegas dan kuat pada wanita. Pada bagian leher dibuat cukup lebar, sehingga membuat tampilan menjadi lebih berkarakter.
- V-Neck
Wanita akan terlihat lebih seksi jika menggunakan kaos model ini. Bentuk huruf V pada bagian leher, mempertegas bentuk dada, apalagi yang memiliki ukuran dada cukup besar.
- Crew-Neck
Jenis ini adalah yang paling tua umurnya ketimbang yang lain, merupakan jenis klasik namun tetap memberikan kesan kasual yang maksimal. Potongan pada bagian leher, tinggi bahu, hingga panjang lengan sangat proporsional.
Kalau dulu model ini kebanyakan berwarna polos, sekarang sudah banyak motif yang bisa Anda temukan. Begitu juga dengan bahan dasarnya, yang paling bagus adalah Supima cotton dan Oxford Weave.
Jenis Model Kaos Untuk Pria
Beda lagi dengan jenis model kaos untuk pria, yang juga mampu menampilkan sisi maskulin saat memakainya. Saat ini, ada empat model yang paling populer di kalangan pria yaitu:
- Raglan
Kaos ini memiliki ciri khas beda warna, antara bagian lengan dengan badan kaos. Banyak pria yang mengoleksinya, untuk dijadikan pakaian santai hingga formal. Pilihan jenisnya, ada yang memiliki lengan pendek dan ada juga yang panjang.
- O-Neck
Merupakan jenis yang paling umum di kalangan pria, tampilan kaos ini sangat sederhana dan standar. Potongan lehernya proporsional dan bagian lengan pendeknya, mampu memberikan kesan santai.
- Polo
Jika ingin punya baju kaos yang bisa dijadikan busana resmi, model polo ini adalah solusi utamanya. Sebab ada jenis berkerah dengan potongan samping badan lurus hingga bawah, pria yang memakainya akan terlihat lebih langsing dan maskulin. Apalagi kalau memilih warna-warna maskulin seperti coklat, hitam, biru, atau silver.
- Distro
Anda akan mudah menemukan jenis ini di gerai distro Kota Bandung, bedanya dari model kaos jenis lain adalah motif pada bagian dada depan atau belakang. Ada yang mengedepankan motif lokal, karikatur, hingga seni mural yang dibuat pada media kaos.
Trik Mix and Match Kaos
Untuk menghasilkan penampilan yang fashionable saat menggunakan kaos, Anda bisa melakukan padu padan kaos dengan busana jenis lain.
Untuk Wanita
Beberapa perpaduan berikut akan menampilkan karakter fashion yang akan membuat wanita terlihat lebih feminim, seksi, atau elegan.
- Rok
Jika model kaos v-neck dipadukan dengan rok pendek atau rok panjang, akan menjadi sebuah fashion yang girly. Tinggal menambahkan tas selempang dan sepatu sneaker, sebagai penyempurnanya.
- Jeans
Jika ingin terlihat lebih gentle dan santai, tinggal memadukan long sleeve dengan jeans kesayangan. Sedangkan untuk tampilan yang lebih chic, bisa membuat kombinasi unik hot pants jeans dengan model kaos crew-neck. Jangan lupa pakai wedges atau flat shoes dan mini ransel.
Baca juga : 7 Jenis Bahan Kaos Lengkap Beserta Tips Cara Memilih Kaos yang Tepat
- Blazer
Mau menggunakan kaos sebagai bagian busana formal? Jadikanlah kaos cap-sleeve sebagai dalaman blazer. Pilih perpaduan warna blazer dan kaos yang cocok, bukan berarti harus sama persis. Contohnya, kaos warna putih dengan blazer warna hitam untuk fashion monochrome yang kental.
- Kemeja
Perpaduan kaos dengan kemeja lengan panjang, juga bisa dijadikan pilihan untuk memberikan kesan vintage dan rock n roll.
Untuk Pria
Pria bisa memadukan kaos o-neck dengan jaket kulit, kemudian bawahannya tinggal menyesuaikan dengan warna kaos yang dipilih misalnya celana bahan curdoroy khaki. Mix and match ini, cocok untuk busana saat ngedate dengan pasangan atau busana kerja bagi pria yang bergelut di dunia industri kreatif.
Kaos juga akan cocok dipakai sebagai dalaman, saat menggunakan kemeja berbahan flanel tebal. Memberikan kesan santai yang tidak berlebihan, apalagi kalau memadukannya dengan celana jeans warna netral dan sneaker.
Dengan bertambahnya wawasan Anda tentang jenis model kaos untuk wanita maupun pria, akan semakin pintar Anda memilih koleksi kaos terbaru. Apalagi dengan mix and match yang tepat, Anda akan terlihat fashionable walaupun hanya mengandalkan baju kaos.